RajaKomen
Cara Lebih Kuat dan Bahagia dengan Menjadi Diri Sendiri

Cara Lebih Kuat dan Bahagia dengan Menjadi Diri Sendiri

Admin
29 Jun 2022
Dibaca : 875x

Menjadi diri sendiri bisa jadi hal paling menakutkan dalam hidup ini. Di antara kita ada yang lebih mudah untuk pura-pura menjadi orang lain agar bisa mendapatkan pujian atau apresiasi dari orang lain. Apalagi ketika kita selalu merasa pujian atau apresiasi orang lain adalah sumber kebahagiaan kita, maka tak jarang kita rela memakai topeng untuk menjadi sosok lain agar bisa merasa bahagia.

Bisakah kita menjadi pribadi  yang lebih kuat dan bahagia dengan menjadi diri sendiri? Kemungkinan ini tentunya ada, dan kita bisa bahagia dengan jadi diri sendiri. Ada sejumlah langkah dan cara sederhana yang bisa dicoba, seperti uraian berikut ini.

Mengutip buku The Comfort Book, hal paling sulit itu adalah menjadi diri sendiri. Dijelaskan lebih lanjut bahwa kita semua begitu terbebani sehingga kita tidak selalu bisa melihat kenyataan siapakah diri kita. Lebih mudah untuk menutupi ketidaksempurnaan daripada menerimanya. Namun, kita adalah manusia hidup dan menerima ketidaksempurnaan adalah sesuatu yang wajar bagi kita.

2. Akui Kelemahan Diristres. Bahkan tidak semua hal bisa kita lakukan dengan mulus. Kita punya kelemahan, dan mengakuinya bukan berarti kita menjadi pribadi yang pengecut. Bahkan mengakui dan menyadari kelemahan yang kita miliki bisa membuat kita terus termotivasi untuk memperbaiki diri. Karena kita tahu ada kekurangan yang kita punya, maka kita pun bisa terdorong untuk memelajari hal-hal baru untuk membantu kita bertahan di dunia ini.

3. Asah Kelebihan Diri

Selain kekurangan dan kelemahan, ada juga kelebihan dan keunggulan yang kita punya. Sekecil atau sesedikit apa pun kelebihan yang dimiliki, terus asah dan tingkatkan. Kita bisa membuat pencapaian kita sendiri. Bisa bersinar dengan cara kita sendiri. Bahkan kita bisa menghadirkan makna dan tujuan baru dalam hidup dari kelebihan yang kita punya, dan ini sudah lebih dari cukup untuk jadi sumber kebahagiaan kita.

4. Izinkan Diri untuk Terus Belajar

Belajar tak terbatas pada pendidikan atau institusi formal saja. Kita bisa belajar dari banyak hal dan dari berbagai hal. Membuka diri untuk terus belajar akan membantu kita senantiasa kuat di mana pun kita berada. Saat ada masalah atau persoalan rumit pun, kita bisa berupaya untuk tetap membuka diri menerima semua pengalaman dan pelajaran yang ada untuk membantu kita tumbuh jadi pribadi yang lebih kuat.

5. Fokus Mengusahakan Hal-Hal yang Masih dalam Kendali Diri

Ada takdir dan hal-hal yang memang tak bisa kita perbaiki atau ubah, maka terima saja itu. Sementara itu, kita bisa fokus mengusahakan hal-hal yang masih dalam kendali diri. Kita masih bisa memperbaiki atau mengubah situasi yang masih dalam kapasitas kita untuk melibatkan diri. Menjadi diri sendiri bukan berarti menuntut segalanya berjalan sesuai kehendak pribadi. Melainkan, berusaha untuk melakukan upaya terbaik agar hari ini bisa lebih baik dari hari kemarin.

Semoga kita semua bisa menjadi pribadi yang kuat dan bahagia dengan menjadi diri sendiri, ya. 

Berita Terkait
Baca Juga:
Ciri Orang yang Bisa Dipercaya Dilihat dari Kesehariannya

Sharing 23 Sep 2022

Ciri Orang yang Bisa Dipercaya Dilihat dari Kesehariannya

Dalam berkomunikasi dan bersosialisasi, kita akan dikelilingi dengan orang dari berbagai latar belakang. Tak hanya itu saja, kita juga akan

pesanten Al Masoem Bandung

Pendidikan 7 Agu 2024

Universitas Masoem: Kampus Swasta dengan Kelas Karyawan di Bandung

Universitas swasta di Bandung memiliki peran yang penting dalam menyediakan pendidikan tinggi bagi masyarakat. Salah satu universitas swasta yang menonjol di

masoemuniversity.ac.id

Pendidikan 1 Jul 2024

Program Kelas Karyawan di Bandung: Sebuah Solusi untuk Pekerja Masa Kini

Bandung, kota yang dikenal dengan keindahan alamnya, juga merupakan tempat bagi berbagai universitas, termasuk universitas swasta yang menawarkan program kelas

Sikap agar Tidak Gampang Dijatuhkan Orang Lain

Tips 25 Feb 2024

Sikap agar Tidak Gampang Dijatuhkan Orang Lain

Dalam kehidupan, kita sering dihadapkan pada situasi di mana orang lain berusaha untuk menjatuhkan kita. Ini bisa terjadi di berbagai bidang, baik itu dalam

Manfaat Kesehatan Konsumsi Tempe

Sharing 7 Jan 2022

Manfaat Kesehatan Konsumsi Tempe

Tempe merupakan makanan khas Indonesia, berbahan dasar kacang kedelai yang telah difermentasi atau dipecah oleh mikroorganisme. Selain kedelai, tempe juga

materi tryout

Pendidikan 28 Apr 2025

Mau Paham Cepat Soal BUMN? Ini Solusinya!

Untuk kamu yang sedang mempersiapkan diri menghadapi tes BUMN, memahami soal-soal yang akan diujikan sangat penting. Selain memahami konsep dasar, trik cepat

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © JalinKebersamaan.com 2025 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2025
All rights reserved