RajaKomen
Peluang Kerja Menjanjikan Digital Talent di Berbagai Sektor Bisnis

Peluang Kerja Menjanjikan Digital Talent di Berbagai Sektor Bisnis

Admin
4 Okt 2022
Dibaca : 492x

Transformasi digital yang terjadi di hampir seluruh sektor bisnis di Tanah Air membuat permintaan akan talenta digital semakin tinggi. Kebutuhan belum sebanding dengan supply yang tersedia, membuat persaingan untuk mendapatkan talenta digital cukup tinggi. Industri perbankan merupakan salah satu punya kebutuhan talenta digital tinggi. Teknologi sudah menjadi core bisnis pada perbankan dalam melayani kebutuhan nasabah saat ini.

Untuk itu, diperlukan banyak Sumber Daya Manusia (SDM) yang betul-betul mengerti teknologi agar pondasi digitalisasinya kuat. Untuk mendapatkan talenta digital saat ini bukan hal mudah bagi perusahaan startup mengingat persaingan yang cukup tinggi. Apalagi perusahaan fintech maupun startup lainnya berani memberikan gaji yang tinggi untuk menarik SDM IT.

Revolusi industri 4.0 dan transformasi digital telah membuat perusahaan membutuhkan digital talent agar dapat beradaptasi dengan perkembangan  teknologi.  Sayangnya, banyak negara yang masih mengalami kesenjangan antara kebutuhan dan keberadaan digital talent ini, termasuk Indonesia.  Digital talent adalah karyawan berbakat yang mampu beradaptasi dengan teknologi digital dan memahami tentang keberadaan industri 4.0.                                                 

Setidaknya dalam sebuah perusahaan digital akan ada beberapa bidang yang banyak membutuhkan digital talent seperti: 

Bidang Digital Development 

Digital Development akan banyak berhubungan dengan ranah pembuatan produk atau layanan secara digital. Sumber Daya Manusia yang kerap dibutuhkan dalam bidang ini contohnya seperti UX/UI Design dan Product Manager. 

Bidang Analisis 

Seperti namanya, bidang ini akan membantu perusahaan membuat analisis berdasarkan data yang ditemukan. Biasanya bidang ini akan banyak diisi oleh profesi Data Scientist hingga Business Intelligence Specialist. 

Bidang Digital Marketing

Selain itu, bidang pekerjaan yang memerlukan kebutuhan digital talent adalah Digital marketing. Karena, biasanya para talenta digital dibutuhkan untuk membuat konten, berinteraksi dengan user secara online, dan mengatur branding bisnis Contoh profesi yang sering dibutuhkan pada bidang ini adalah Social Media Strategist, SEO/SEM Specialist, Community Manager, dan lainnya.

Ranah Scrum 

Scrum Master adalah seseorang yang bertanggung jawab untuk memastikan berjalannya nilai-nilai agile dan kerangka kerja Scrum dalam sebuah proyek. Scrum Master akan membantu tim melakukan eksekusi proyek dan memfasilitasi Scrum Event dalam sebuah tim seperti rapat stand-up harian, rapat perencanaan Sprint, demo, Sprint Retrospective, dan sebagainya. Kehadiran Scrum Master dalam sebuah tim di sebuah proyek membantu tim untuk saling meningkatkan kerja sama satu sama lain, akuntabilitas sesama anggota tim, dan mengambil tanggung jawab.

Untuk menjadi seorang digital talent profesional, setidaknya kamu harus menyiapkan 3 hal ini berikut ini :

Digital Readiness

Digital readiness adalah tingkat kesiapan karyawan di suatu perusahaan untuk memulai transformasi teknologi atau menuju transformasi digital. Tingkat kesiapan ini bisa dilihat dari kompetensi karyawan, keterampilan kognitif, dan kecakapan digital karyawan untuk membantu perusahaan beradaptasi dan mengelola proses transformasi digital.

Digital Proficiency

Selain kesiapan karyawan di suatu perusahaan, keterampilan dan pengetahuan karyawan juga harus disiapkan. Keterampilan dan pengetahuan tersebut disesuaikan dengan tingkat kompetensi yang dibutuhkan oleh perusahaan.

Digital Potential

Terakhir dan tak kalah penting, kemampuan softskill dan kemampuan kognitif karyawan juga penting untuk beradaptasi menuju transformasi digital.

Digital talent memang jadi kebutuhan utama industri saat ini, oleh karena itu sudah waktunya kamu untuk mempersiapkan hardskill dan softskill untuk menjadi digital talent profesional. Kamu bisa ikut Bootcamp di  Hacktiv8 dengan harga terbaik, kurikulum sesuai dengan kebutuhan industri saat ini, dan fasilitas penunjang lainnya, kamu akan siap menjadi digital talent andal dan dicari banyak perusahaan. Belajar di bootcamp Hacktiv8 yang kualitas lulusan dan skillnya sudah teruji di industri digital. Hacktiv8 memiliki kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan industri dan fasilitas pembelajaran yang mendukung pemula untuk menjadi talenta digital siap kerja hanya dalam hitungan minggu. Rata-rata lulusan Hacktiv8 mendapat pekerjaan hanya dalam 3 minggu setelah lulus karena Hacktiv8 bekerja sama dengan lebih dari 750 perusahaan hiring partner. Jadi kamu tidak perlu khawatir kariermu akan stuck setelah lulus bootcamp. Untuk info lengkap mengenai Hacktiv8, kamu bisa klik tautan berikut https://www.hacktiv8.com/.

 

 

Contact

halo@hacktiv8.ac.id
(021) 8067 5787

Jl. Sultan Iskandar Muda No.7
Kebayoran Lama
Jakarta Selatan, 12240

Baca Juga:
Tanda Pria Ingin Menjadi Pasangan Hidupmu karena Tulus Mencintaimu

Sharing 12 Jan 2024

Tanda Pria Ingin Menjadi Pasangan Hidupmu karena Tulus Mencintaimu

Seiring berjalannya waktu, menemukan pria yang benar-benar ingin menjadi pasangan hidupmu karena cinta yang tulus dapat menjadi pengalaman yang luar

Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya dengan Madu

Sharing 20 Sep 2017

Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya dengan Madu

Menghilangkan Jerawat dan Bekasnya dengan Madu - Ada yang pernah dibuat gak pede dengan jerawat? Pasti kamu pernah mengalami masalah ini. Masalah jerawat gak

Toko Kpop Murah buat kamu yang Ngaku Kpopers

Entertainment 3 Jan 2019

Toko Kpop Murah buat kamu yang Ngaku Kpopers

JalinKebersamaan.com - Kalangan anak muda Indonesia atau yang biasa disebut kids jaman now atau generasi milenial saat ini sedang tergila-gila dengan kehadiran

Memilih Bahan Bangunan untuk Konstruksi Rumah Anda

Tips 27 Jun 2023

Memilih Bahan Bangunan untuk Konstruksi Rumah Anda

Memilih bahan bangunan yang tepat untuk proyek konstruksi rumah anda adalah langkah penting dalam memastikan kekuatan, keindahan, dan kenyamanan

Ini 4 Karakter Pasangan yang Toxic, Berpotensi Menghancurkan Hubungan

Sharing 27 Agu 2022

Ini 4 Karakter Pasangan yang Toxic, Berpotensi Menghancurkan Hubungan

Tidak peduli apakah kamu seorang pria atau perempuan, berada dalam  hubungan yang beracun dapat merusak harga diri serta kesehatan emosionalmu. Oleh

Sirkuit Mandalika Dengan Keunikannya Sebagai Sirkuit Terbaik Di Dunia

Sharing 8 Feb 2022

Sirkuit Mandalika Dengan Keunikannya Sebagai Sirkuit Terbaik Di Dunia

Sirkuit Mandalika telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada bulan november tahun lalu. Apa saja fakta unik Sirkuit Mandalika ini? Sirkuit

RajaKomen
Copyright © JalinKebersamaan.com 2024 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2024
All rights reserved