RF
Jangan Gunakan 4 Kosmetik Ini Saat Berjerawat, Bisa Bikin Tambah Parah Loh..

Jangan Gunakan 4 Kosmetik Ini Saat Berjerawat, Bisa Bikin Tambah Parah Loh..

Admin
25 Sep 2018
Dibaca : 1414x

Penggunaan kosmetik merupakan salah satu kegiatan wajib yang dilakukan oleh sebagian besar wanita di dunia. Kosmetik umumnya digunakan setiap hari untuk mempercantik penampilan wajah. Penggunaan kosmetik akan lebih maksimal jika mengetahui cara make up yang benar. Langkah awal yang perlu dilakukan sebelum memutuskan menggunakan kosmetik yaitu mengetahui jenis kulit terlebih dahulu agar tidak salah dalam memilih dan menggunakan kosmetik pada kulit.

Ada beragam masalah kulit yang dapat timbul saat menggunakan kosmetik pada wajah, terlebih jika kosmetik tersebut tidak cocok untuk jenis kulit yang kita miliki. Kandungan pada kosmetik pun sangat mempengaruhi kesehatan kulit wajah. Masalah yang dapat timbul akibat salah pemakaian kosmetik yang paling umum yaitu munculnya jerawat pada wajah.

Namun jika wajah sudah terlanjur berjerawat, langkah yang tepat agar kondisi jerawat tidak semakin parah yaitu menghindari penggunaan 4 kosmetik berikut ini :

1. Foundation

Foundation biasa digunakan sebagai base makeup untuk menutupi kekurangan pada wajah seperti bekas jerawat dan juga dapat menutup pori-pori pada wajah. Namun jika kulit wajah sedang berjerawat maka sebaiknya jangan gunakan foundation terlebih dahulu karena dapat membuat kondisi jerawat semakin parah.

2. Mineral Oil

Hindari penggunaan mineral oil atau makeu up yang mengandung minyak saat wajah sedang berjerawat. Pastikan make up yang digunakan bertuliskan oil free agar lebih aman digunakan pada kulit wajah yang sedang mengalami masalah jerawat.

3. Bedak Padat

Bedak padat menjadi salah satu produk kosmetik yang perlu dihindari saat kulit sedang berjerawat. Sebaiknya gunakan bedak tabur yang lebih aman untuk kulit. Hal ini karena formula pada bedak tabur lebih ringan dari pada bedak padat.

4. Kosmetik yang mengandung alkohol

Menggunakan toner secara rutin merupakan langkah tepat saat bermake up, namun saat berjerawat sebaiknya tidak menggunakan toner terlebih dahulu karena mengandung alkohol. Bisa juga menyiasatinya dengan memilih toner bertuliskan alcohol free agar jerawat tidak semakin parah.
 

Berita Terkait
Baca Juga:
Apa Itu UAN? Panduan Lengkap untuk Siswa dan Orang Tua

Pendidikan 28 Maret 2025

Apa Itu UAN? Panduan Lengkap untuk Siswa dan Orang Tua

Ujian Akhir Nasional (UAN) merupakan salah satu momen penting dalam perjalanan pendidikan di Indonesia. Bagi siswa dan orang tua, memahami apa itu UAN,

Cafe dengan Suasana Puncak Gunung yang Unik di Travelmie

Sharing 13 Jul 2018

Cafe dengan Suasana Puncak Gunung yang Unik di Travelmie

Travelmie merupakan tempat kuliner atau cafe di kawasan Tangerang dengan nuansa menarik. Dari namanya saja masyarakat sudah tau jika sebagian besar menu utama

Cara Alami yang Ampuh Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Kesehatan 19 Sep 2017

Cara Alami yang Ampuh Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Cara Alami yang Ampuh Menurunkan Tekanan Darah Tinggi - Mengontrol tekanan darah agar tetap normal merupakan suatu keharusan bagi setiap orang terutama yang

Selamat Datang Neo Orde Baru! Akankah PDI-P Jadi Opisisi Seperti di Jaman Orde Baru?

Nasional 12 Mei 2024

Selamat Datang Neo Orde Baru! Akankah PDI-P Jadi Opisisi Seperti di Jaman Orde Baru?

Peristiwa politik belakangan ini telah memicu perbincangan di kalangan masyarakat Indonesia akan kemungkinan lahirnya sebuah era baru dalam politik tanah air,

Membangun brand viral di era digital

Bisnis 21 Maret 2025

Optimasi SEO: Membuat Brand Viral Mudah Ditemukan di Internet

Dalam era digital saat ini, kemampuan untuk membuat brand viral menjadi salah satu prioritas utama bagi banyak bisnis. Dengan begitu banyak informasi yang

Google

Pendidikan 10 Maret 2025

Mengenal Jenis-Jenis Soal dalam Tryout Online SBMPTN dan Cara Menjawabnya

Dalam menghadapi UTBK, memahami jenis-jenis soal yang muncul dalam Tryout Online SBMPTN terbaik sangatlah penting. Dengan mengetahui pola soal dan strategi

RajaKomen
Copyright © JalinKebersamaan.com 2025 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2025
All rights reserved