RF
Kewajiban Seorang Anak Berbakti Kepada Orang Tua

Kewajiban Seorang Anak Berbakti Kepada Orang Tua

Admin
12 Okt 2018
Dibaca : 1643x

Hubungan antara orang tua dan anak memiliki ikatan yang sangat erat. Orang tua sangat menyanyangi anaknya sejak anak mereka belum terlahir ke dunia. Orang tua akan rela melakukan apapun untuk kebahagiaan anaknya. Sejak kecil hingga dewasa, orang tua akan selalu ada untuk anaknya kapan pun anaknya butuhkan.

Sebagai seorang anak, berbakti kepada orang tua merupakan suatu kewajiban yang akan mendapat ganjaran berlimpah dari Allah SWT. Ada dua syarat kewajiban anak untuk memberi nafkah pada kedua orang tuanya. Pertama, jika kedua orang tuanya merupakan fakir miskin dan Kedua, ketika anak memiliki kelapangan rezeki dan mampu dalam memberikan nafkah tersebut pada orang tuanya.

Oleh karena itu, jika seorang anak memiliki kemampuan finansial yang memadai dan orang tuanya termasuk dalam kategori fakir miskin maka anak wajib memberi nafkah pada kedua orang tuanya. Nafkah yang diberikan pada kedua orang tuanya merupakan suatu kewajiban yang harus dilaksanakan.

Selain memenuhi kebutuhan finansial dengan memberikan nafkah, seorang anak juga dilarang berkata kasar! Harus berkata sopan dengan orang tua. Menurunkan intonasi atau nada suara dan menundukkan wajah ketika berbicara pada orang tua.

“Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia.” (Qs. Al-Isra ayat 23).

Surat Al Isra ayat 23 menjelaskan bagaimana seorang anak harus bersikap kepada kedua orang tuanya. Banyak-banyaklah berterimakasih pada orang tua yang telah membesarkan kita dengan sepenuh hati, memberikan kasih sayang yang tiada henti serta pendidikan yang akan di bawa hingga akhir hayat.

Janganlah sekali-kali menyakiti perasaan orang tua atau melakukan perbuatan yang mereka tidak suka karena pada dasarnya perasaan orang tua sangatlah sensitif. Hal ini dikarenakan terlalu besarnya kasih sayang mereka sehingga menimbulkan perasaan sensitif terhadap kita.

Oleh karena itu, berbakti pada orang tua tidak ada batasnya selama kita masih hidup di dunia :)

 

 

Berita Terkait
Baca Juga:
Tips Pengendalian Debu di Lingkungan Kerja

Tips 4 Mei 2024

Tips Pengendalian Debu di Lingkungan Kerja

Debu di tempat kerja bisa berasal dari berbagai sumber, seperti bahan bangunan, kayu, logam, atau bahkan bahan kimia. Paparan debu ini dapat menyebabkan

Strategi Lulus CPNS dengan Ayocpns Tryout

Pendidikan 26 Maret 2025

Strategi Lulus CPNS dengan Ayocpns Tryout

Mendapatkan pekerjaan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui seleksi CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) adalah impian banyak orang. Namun, proses untuk

Cara Sederhana Perawatan Kulit Tangan dan Kaki

Kecantikan 12 Okt 2021

Cara Sederhana Perawatan Kulit Tangan dan Kaki

Wanita selalu memerhatikan semua bagian tubuhnya seperti kaki dan tangan. Sehingga banyak melakukan perawatan untuk dapat tampil dengan sempurna. Kulit tangan

Optimalisasi Strategi Bisnis Digital Terbaru untuk Melejitkan Penjualan Ecommerce Secara Berkelanjutan

Tips Sukses 16 Jan 2026

Optimalisasi Strategi Bisnis Digital Terbaru untuk Melejitkan Penjualan Ecommerce Secara Berkelanjutan

Keberhasilan ecommerce dalam jangka panjang tidak hanya ditentukan oleh lonjakan penjualan sesaat, tetapi oleh kemampuan bisnis tersebut dalam mempertahankan

Tryout Online Sejarah: Mempelajari Sejarah Kelas 11 Secara Efektif

Pendidikan 18 Jun 2025

Tryout Online Sejarah: Mempelajari Sejarah Kelas 11 Secara Efektif

Menyambut ujian, banyak siswa yang mencari cara untuk mempersiapkan diri dengan lebih baik, terutama untuk mata pelajaran yang dianggap sulit seperti sejarah.

Manfaat Susu Low Fat untuk Tubuh Sehatmu

Sharing 26 Agu 2024

Manfaat Susu Low Fat untuk Tubuh Sehatmu

Bagi kamu yang sedang berusaha menjaga pola makan sehat atau sedang dalam program diet, pasti sudah tak asing lagi dengan susu low fat atau susu

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © JalinKebersamaan.com 2026 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2026
All rights reserved