RajaKomen
Resep Minuman Penurun Kolesterol setelah Makan Banyak Daging

Resep Minuman Penurun Kolesterol setelah Makan Banyak Daging

Admin
11 Jul 2022
Dibaca : 972x

Makan makanan penuh daging dan lemak pasti akan meningkatkan kolesterol di dalam darah. Kondisi ini tidak sehat untuk tubuh. Untuk menjaga kadar kolesterol tetap sehat di dalam tubuh, kita perlu mengonsumsi makanan-makanan yang bisa menurunkan kolesterol secara alami. Ini beberapa minuman penurun kolesterol enak yang mudah dibuat di rumah.

1. Resep Jus Melon Yakult

Bahan:

  • 1/4 bagian buah melon
  • 2 botol yakult
  • es batu secukupnya

Cara Membuat:

1.Kupas dan bersihkan buah melon.
2.Siapkan blender dan masukkan melon serta yakult.
3.Blender dan tambahkan es batu.
4.Jika terlalu kental kamu bisa menambahkan air.
5.Tidak perlu ditambah gula lagi karena sudah cukup manis.

2. Resep Es Timun Serut Biji Selasih

Bahan:

  • 1 buah mentimun
  • 100 ml air gula
  • Air matang
  • Air jeruk nipis
  • 1 sendok teh bii selasih, rendam
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

1.Cuci bersih mentimun, lalu serut kemudian sisihkan.
2.Siapkan wadah isi dengan air matang, timun serut, air jeruk nipis, biji selasih dan gula cair. Aduk hingga merata.
3.Tuang dalam gelas saji, tambahkan es batu sesuai selera.
4.Es Timun Serut dengan Biji Selasih siap disajikan.

3. Resep Es Semangka

Bahan:

  • 1 buah semangka
  • 2 sdm biji selasih, rendam dalam 100 ml air panas
  • 2 sdm sirup (optional)
  • air es dan es batu secukupnya

Cara membuat:

1.Potong semangka jadi dua, blender separuh semangka. Campur dengan air es dan sirup.
2.Potong-potong buah semangka yang separuh lagi dengan cetakan bulat, jika tak punya, bisa dipotong dadu saja.
3.Campur buah dan selasih bersama jus semangka, siap disajikan.
4.Es buah semangka selasih siap minum dalam keadaan dingin agar lebih segar.

4. Resep Es Kuwut Bali

Bahan:

  • 1 buah kelapa muda, ambil air dan serut/keruk dagingnya
  • 200 gr buah melon, serut
  • 1 buah mentimun, serut
  • 2 sdm biji selasih
  • 2 buah jeruk nipis
  • 100 gr gula pasir
  • air dan es batu secukupnya

Cara membuat:

1.Rebus 150 ml air, masukkan gula, masak hingga gula larut dan mendidih. Dinginkan gula cair.
2.Seduh biji selasih dengan air panas secukupnya. Diamkan hingga mengembang.
3.Masukkan kelapa muda, melon, mentimun dan biji selasih di dalam gelas.
4.Tuang dengan gula cair. Beri perasan jeruk nipis dan tuang air kelapa dan es batu secukupnya.
5.Es kuwut siap dinikmati selagi dingin. Beri potongan jeruk nipis jika ingin penampilan lebih cantik.

Berita Terkait
Baca Juga:
promosi elektronik

Bisnis 6 Jun 2025

Menemukan Toko Online Gadget Terbaik untuk Barang Elektronik Second

Dalam era digital saat ini, toko online gadget menawarkan berbagai kemudahan dalam mencari barang elektronik second. Dengan hanya mengandalkan sambungan

Peran SEO dalam Mengoptimalkan Blog Kementerian Pariwisata untuk Kampanye Wisata

Tips Sukses 21 Apr 2025

Peran SEO dalam Mengoptimalkan Blog Kementerian Pariwisata untuk Kampanye Wisata

Di era digital saat ini, kehadiran online menjadi sangat penting, terutama untuk lembaga pemerintah seperti Kementerian Pariwisata. Salah satu cara yang paling

pesantren modern di bandung

Pendidikan 14 Mei 2025

Kalau Sekolah Ajarkan Cara Negosiasi, Mungkin Saya Nggak Takut Ngomong Sama Orang

Di era pendidikan yang semakin berkembang, kemampuan berkomunikasi dan bernegosiasi menjadi salah satu keterampilan yang sangat penting untuk dimiliki.

Berikut Tingkatan dan Manfaat Ikut Kursus Brevet Pajak

Sharing 19 Nov 2024

Berikut Tingkatan dan Manfaat Ikut Kursus Brevet Pajak

Bagi sebagian besar orang pastinya sangat asing bila mendengar kata brevet pajak. Namun, tentunya tidak bagi orang-orang yang kerjanya di bidang keuangan

pesanten Al Masoem Bandung

Pendidikan 7 Agu 2024

Universitas Masoem: Kampus Swasta dengan Kelas Karyawan di Bandung

Universitas swasta di Bandung semakin diminati oleh masyarakat khususnya bagi mereka yang bekerja namun ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih

Tanda Hubungan yang Perlu Diakhiri, Sudah Kelewat Toxic

Sharing 3 Maret 2024

Tanda Hubungan yang Perlu Diakhiri, Sudah Kelewat Toxic

Hubungan adalah bagian integral dari kehidupan manusia. Namun, terkadang, meskipun memiliki banyak kenangan indah, sebuah hubungan bisa berubah menjadi sesuatu

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
hijab
Copyright © JalinKebersamaan.com 2026 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2026
All rights reserved