MU
Resep Minuman Penurun Kolesterol setelah Makan Banyak Daging

Resep Minuman Penurun Kolesterol setelah Makan Banyak Daging

Admin
11 Jul 2022
Dibaca : 558x

Makan makanan penuh daging dan lemak pasti akan meningkatkan kolesterol di dalam darah. Kondisi ini tidak sehat untuk tubuh. Untuk menjaga kadar kolesterol tetap sehat di dalam tubuh, kita perlu mengonsumsi makanan-makanan yang bisa menurunkan kolesterol secara alami. Ini beberapa minuman penurun kolesterol enak yang mudah dibuat di rumah.

1. Resep Jus Melon Yakult

Bahan:

  • 1/4 bagian buah melon
  • 2 botol yakult
  • es batu secukupnya

Cara Membuat:

1.Kupas dan bersihkan buah melon.
2.Siapkan blender dan masukkan melon serta yakult.
3.Blender dan tambahkan es batu.
4.Jika terlalu kental kamu bisa menambahkan air.
5.Tidak perlu ditambah gula lagi karena sudah cukup manis.

2. Resep Es Timun Serut Biji Selasih

Bahan:

  • 1 buah mentimun
  • 100 ml air gula
  • Air matang
  • Air jeruk nipis
  • 1 sendok teh bii selasih, rendam
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

1.Cuci bersih mentimun, lalu serut kemudian sisihkan.
2.Siapkan wadah isi dengan air matang, timun serut, air jeruk nipis, biji selasih dan gula cair. Aduk hingga merata.
3.Tuang dalam gelas saji, tambahkan es batu sesuai selera.
4.Es Timun Serut dengan Biji Selasih siap disajikan.

3. Resep Es Semangka

Bahan:

  • 1 buah semangka
  • 2 sdm biji selasih, rendam dalam 100 ml air panas
  • 2 sdm sirup (optional)
  • air es dan es batu secukupnya

Cara membuat:

1.Potong semangka jadi dua, blender separuh semangka. Campur dengan air es dan sirup.
2.Potong-potong buah semangka yang separuh lagi dengan cetakan bulat, jika tak punya, bisa dipotong dadu saja.
3.Campur buah dan selasih bersama jus semangka, siap disajikan.
4.Es buah semangka selasih siap minum dalam keadaan dingin agar lebih segar.

4. Resep Es Kuwut Bali

Bahan:

  • 1 buah kelapa muda, ambil air dan serut/keruk dagingnya
  • 200 gr buah melon, serut
  • 1 buah mentimun, serut
  • 2 sdm biji selasih
  • 2 buah jeruk nipis
  • 100 gr gula pasir
  • air dan es batu secukupnya

Cara membuat:

1.Rebus 150 ml air, masukkan gula, masak hingga gula larut dan mendidih. Dinginkan gula cair.
2.Seduh biji selasih dengan air panas secukupnya. Diamkan hingga mengembang.
3.Masukkan kelapa muda, melon, mentimun dan biji selasih di dalam gelas.
4.Tuang dengan gula cair. Beri perasan jeruk nipis dan tuang air kelapa dan es batu secukupnya.
5.Es kuwut siap dinikmati selagi dingin. Beri potongan jeruk nipis jika ingin penampilan lebih cantik.

Berita Terkait
Baca Juga:
3 Mineral Penting Untuk Perawatan Kulit Agar Awet Muda

Kecantikan 10 Jul 2018

3 Mineral Penting Untuk Perawatan Kulit Agar Awet Muda

Jaman sekarang ini semakin banyak orang yang ingin penampilannya menjadi lebih muda, tidak hanya kaum hawa tapi pria juga. banyak perawatan kulit agar awet

Apakah Traditional Marketing Masih Berguna di Era Serba Digital?

Sharing 21 Jun 2024

Apakah Traditional Marketing Masih Berguna di Era Serba Digital?

Dalam era digital saat ini, banyak perusahaan terus berusaha menyesuaikan strategi pemasaran mereka dengan perkembangan teknologi. Namun, pertanyaan mendasar

Gejala dan Penyebab PMS Serta Cara Mengatasinya

Sharing 13 Feb 2024

Gejala dan Penyebab PMS Serta Cara Mengatasinya

Sebelum memasuki masa haid atau menstruasi, tentu seorang wanita akan mengalami gejala PMS. PMS itu apa? PMS atau premenstrual syndrome adalah

melemahkan kpk

Nasional 16 Jan 2020

Rakyat Melihat dan Merasakan: Presiden Joko Widodo Melemahkan KPK

Dengan adanya Dewan Pengawas KPK, yang diangkat oleh presiden dengan perpres no 91 tahun 2019, menurut ICW, itu merupakan penghambat proses pemberantasan

Manfaat Susu Low Fat untuk Tubuh Sehatmu

Sharing 26 Agu 2024

Manfaat Susu Low Fat untuk Tubuh Sehatmu

Bagi kamu yang sedang berusaha menjaga pola makan sehat atau sedang dalam program diet, pasti sudah tak asing lagi dengan susu low fat atau susu

Memahami Kandungan dalam Surat At Tin

Religi 31 Maret 2020

Memahami Kandungan dalam Surat At Tin

Al Quran secara bahasa dapat diartikan sebagai bacaan yang sempurna dan bila dijelaskan dengan lebih panjang sedikit yaitu merupakan salah satu nama Kitab yang

rajatv
Copyright © JalinKebersamaan.com 2025 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2025
All rights reserved