RajaKomen
Si Manis dengan Rasa Lezat yang Bikin Awet Muda

Si Manis dengan Rasa Lezat yang Bikin Awet Muda

Admin
15 Jul 2024
Dibaca : 39x

Hampir semua orang suka makan coklat. Rasa yang lezat dan juga manis membuat coklat menjadi salah satu kudapan favorit semua orang. Selain lezat, manfaat coklat juga banyak sekali, coklat sendiri merupakan produk olahan dari biji buah kakao. Coklat yang dikonsumsi memiliki sejarah yang cukup panjang. Untuk pertama kali, coklat dikonsumsi oleh penduduk Mesoamerika atau yang berada di Amerika Latin sebagai minuman coklat. Dahulu, Coklat hanya boleh dikonsumsi oleh bangsawan saja.

Singkat cerita, coklat pun menjadi salah satu bahan makanan yang disukai hampir di seluruh belahan dunia. Coklat pun memiliki varian rasa dan jenis, seperti coklat susu, vanilla chocolate, hingga dark chocolate, yaitu coklat hitam yang mengandung sedikitnya 50% kepadatan kakao. Tahukah Anda jika ada coklat termahal di beberapa negara di dunia. Menurut berita viral yang dimuat di media online Info Viral terdapat lima coklat termahal di dunia, salah satunya coklat yang diproduksi oleh Royal Brunei Airlines.

Terlepas dari harga coklat yang mahal, berikut ini manfaat makan coklat dan manfaat coklat untuk kesehatan :

Coklat Untuk Kesehatan

Mungkin Anda sering mendengar ucapan “makan coklat bisa bikin gigi bolong”. Nah, dibalik itu, sebenarnya ada manfaat coklat untuk kesehatan lho, jika dikonsumsi dalam batas wajar, ya. Manfaat coklat, khususnya coklat hitam atau manfaat makan Dark Chocolate mengandung kebaikan kakao. Kakao merupakan bahan alami yang kaya akan flavanol. Sehingga, coklat hitam dapat menjadi panganan sumber antioksidan, karena mengandung flavanol dan polifenol. Selain itu, dark chocolate juga dapat menjaga kesehatan jantung kita. Kandungan flavonoid dapat membantu menurunkan tekanan darah serta membantu mengalirkan darah ke otak dan jantung.

Memperbaiki Mood dan Meningkatkan Konsentrasi

Apakah Anda pernah mendengar bahwa coklat dapat memperbaiki mood buruk seseorang? Hal tersebut sebenarnya bukan mitos belaka, lho! Karena, ini adalah manfaat makan coklat yang berikutnya. Alasannya, coklat mengandung senyawa kimia bernama Phenylethylamine (PEA), kandungan yang dapat membantu otak melepas hormon endorphin, sehingga memberikan rasa senang dan menimbulkan efek positif setelah mengkonsumsi coklat.

Selain itu, coklat juga dapat meningkatkan konsentrasi serta meningkatkan daya ingat, karena kandungan flavonoid tersebut mengandung antioksidan yang juga dapat menjaga otak dari penurunan fungsi, sehingga terhindar dari kondisi mudah lupa.

Awet Muda

Manfaat coklat selanjutnya masih dari kebaikan flavonoid, coklat dapat membantu memperlambat proses penuaan kulit, sehingga bisa bikin Anda lebih awet muda. Selain flavonoid, coklat juga mengandung antioksidan, yang berfungsi untuk membantu tubuh terhindar dari radikal bebas yang merusak kesehatan tubuh.

Maka dari itu, mengkonsumsi coklat, terlebih dark chocolate dapat membantu memperlambat proses penuaan sehingga tetap terlihat awet muda. Tidak hanya itu, rutin mengkonsumsi dark chocolate dalam porsi yang cukup juga dapat membantu melindungi kulit dari sinar matahari. Juga, kandungan antioksidan pada coklat membantu merawat kulit tetap cerah dan terhindar dari kondisi kulit kusam. Sebaiknya, pilih dark chocolate karena tidak mengandung kandungan tambahan seperti gula tambahan ataupun susu.

Menurunkan Kolesterol

Manfaat coklat yang selanjutnya adalah dapat menjaga tubuh dan membantu menurunkan kolesterol jahat. Alasannya, karena coklat mengandung flavanol yang dapat membantu pengurangan kolesterol jahat dan melindungi lipoprotein dari kerusakan sel. Tidak hanya itu, manfaat makan dark chocolate juga dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh.

Memberikan Efek Kenyang

Manfaat coklat untuk kesehatan selanjutnya adalah dapat memberikan efek atau rasa kenyang.  Dengan begitu, Anda dapat menghindari mengkonsumsi makanan dalam porsi berlebih. Selain itu, coklat juga dapat dijadikan panganan penunda lapar.

Agar dapat merasakan manfaat dan kebaikan coklat, sebaiknya pilih coklat hitam atau dark chocolate dengan kepadatan kakao sekitar 70% hingga 85%. Selain itu, hindari mengkonsumsi coklat yang telah dicampur dengan bahan lain seperti susu dan gula, karena dapat meningkatkan resiko kolesterol dan resiko diabetes. Dan jangan lupa, batasi konsumsi coklat, sekitar 20 gram per harinya, ya!

Berita Terkait
Baca Juga:
Destinasi Wisata Malang Batu Terfavorit Bagi Keluarga

Sharing 7 Sep 2023

Destinasi Wisata Malang Batu Terfavorit Bagi Keluarga

Malang adalah kota terbesar kedua di Jawa Timur yang memiliki banyak pesona. Kawasan yang terkenal akan perkebunan buah apelnya ini menawarkan pemandangan alam

Manfaat Daun Kemangi untuk Mencegah Kolesterol dan Cara Mengolahnya

Sharing 28 Agu 2023

Manfaat Daun Kemangi untuk Mencegah Kolesterol dan Cara Mengolahnya

Saat menikmati ayam goreng, akan lebih nikmat jika menggunakan daun kemangi. Daun kemangi  biasanya dijadikan sebagai lalapan. Selain itu, daun

Tips Memilih Gorden Minimalis untuk Rumah Anda

Sharing 25 Jan 2024

Tips Memilih Gorden Minimalis untuk Rumah Anda

Kehadiran gorden di setiap rumah menjadi hal yang penting, jendela-jendela yang ada di setiap ruangan membutuhkan gorden untuk mempermanis rumah Anda

Tips Memilih Vendor Pernikahan yang Tepat Untuk Pernikahan Anda

Tips 11 Maret 2024

Tips Memilih Vendor Pernikahan yang Tepat Untuk Pernikahan Anda

Pernikahan adalah momen bersejarah dalam kehidupan seseorang, dan untuk mewujudkan perayaan ini menjadi tak terlupakan, banyak elemen yang perlu diperhatikan.

Cek di Sini Situs Gratis Buat Nonton Drama Korea

Sharing 2 Apr 2020

Cek di Sini Situs Gratis Buat Nonton Drama Korea

Bagi yang sedang melaksanakan physical distancing dan work from home pastinya merasa bosan ya. Dan menonton drama serial atau fim Korea tentunya dapat mengusir

Tips Makeup yang Membuat Hidupmu Lebih Mudah

Kecantikan 8 Sep 2023

Tips Makeup yang Membuat Hidupmu Lebih Mudah

Makeup adalah sesuatu yang identik dengan perempuan dan tidak terpisahkan. Makeup digunakan oleh perempuan untuk membuat wajah terlihat lebih sempurna dan

rajatv
Copyright © JalinKebersamaan.com 2024 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2024
All rights reserved