RajaKomen
Tips Perawatan Kulit Kusam Agar Tampak Lebih Bersinar

Tips Perawatan Kulit Kusam Agar Tampak Lebih Bersinar

Admin
12 Jul 2018
Dibaca : 1408x

Memiliki kulit kusam mengurangi penampilan seseorang karena akan terlihat kotor dan tidak sehat. Beberapa hal yang bisa membuat kulit menjadi kusam antara lain adalah akibat pemilihan produk perawatan kulit yang salah atau tidak cocok, sering terkena paparan sinar matahari dan polusi udara, kurang tidur, stress atau depresi, kulit yang kekurangan nutrisi, kebiasaan tidak membersihkan wajah sebelum tidur, serta tidak pernah melakukan scrubbing pada kulit. Agar kembali cerah dan bersinar maka sebaiknya segera lakukan perawatan kulit kusam yang sesuai dengan jenis kulit anda.

Pada umumnya terjadinya kulit kusam disebabkan oleh penumpukan sel-sel kulit mati yang tidak dibersihkan. Selain itu juga karena terlalu sering terkena paparan sinar matahari. Tetapi dengan perawatan yang benar maka kulit kusam bisa kembali menjadi cerah bersih dan bersinar. Simak cara perawatan kulit kusam dibawah ini dan pilih yang sesuai dengan kulit anda.

  • Rajin Membersihkan Wajah

Seperti dijelaskan sebelumnya bahwa salah satu penyebab kulit menjadi kusam adalah karena kebiasaan tidak membersihkan wajah sebelum tidur. Agar tidak terjadi kulit kusam maka mulai sekarang biasakanlah untuk selalu membersihkan wajah ketika hendak berangkat tidur. Membersihkan wajah sebelum tidur bertujuan untuk menghilangkan kotoran dan minyak yang menempel di wajah akibat aktivitas seharian. Kotoran yang menyumbat pori ini akan membuat kulit semakin lama semakin terlihat kusam.

  • Jangan Lupakan Pelembab

Pelembab sangat penting untuk kulit karena akan menjaga kelembabannya. Untuk perawatan kulit kusam pilihlah pelembab yang memiliki kandungan zat aktif yang mampu memutihkan atau mencerahkan kulit. Kalau perlu pilihlah pelembab dalam bentuk serum yang akan lebih cepat meresap ke dalam pori-pori kulit sehingga akan lebih cepat dan efektif dalam mengurangi kekusaman kulit.

  • Pakailah Tabir Surya Atau Suncreen

Penyebab kulit kusam yang sering terjadi adalah akibat paparan sinar ultraviolet dari matahari yang membakar permukaan kulit. Karena itu jangan lupakan lotion kulit yang dilengkapi dengan tabir surya agar kulit terlindungi dari sinar UV matahari dan terhindar dari efek buruknya.

  • Rajin Memakai Masker Dan Lulur

Masker untuk wajah dan lulur untuk kulit selain wajah adalah cara memberikan nutrisi pada kulit itu sendiri. salah satu penyebab kulit kusam adalah kurangnya nutrisi pada kulit sehingga dengan rajin memakai masker dan lulur bisa menghindarkan kulit dari warna yang kusam.

 

 

 

 

Berita Terkait
Baca Juga:
Buat Branding Anda Jadi Viral ? Gunakan Jasa Ini

Bisnis 26 Maret 2025

Cara Ampuh Membuat Branding Viral dengan Jasa Ahli di Bidangnya!

Branding adalah faktor krusial dalam kesuksesan suatu bisnis. Di era digital ini, memiliki sebuah merek yang mudah dikenali dan diingat adalah hal yang sangat

Alasan Mengapa Harus Menggunakan Jasa Penerjemah Tersumpah Bahasa Belanda

Tips 27 Sep 2023

Alasan Mengapa Harus Menggunakan Jasa Penerjemah Tersumpah Bahasa Belanda

Bahasa Belanda adalah sebuah bahasa Jermanik Barat yang dituturkan oleh 20 juta jiwa di seluruh dunia. Dalam bahasa Belanda, bahasa ini disebut

Mengapa Tryout Online SKD CPNS Jadi Favorit Calon ASN Zaman Sekarang?

Tips 7 Mei 2025

Mengapa Tryout Online SKD CPNS Jadi Favorit Calon ASN Zaman Sekarang?

Dalam era digital yang semakin berkembang, dunia pendidikan dan persiapan ujian pun turut mengalami transformasi. Salah satu contoh nyata dari perubahan ini

masoemuniversity.ac.id

Pendidikan 1 Jul 2024

Program Kelas Karyawan di Bandung: Sebuah Solusi untuk Pekerja Masa Kini

Bandung, kota yang dikenal dengan keindahan alamnya, juga merupakan tempat bagi berbagai universitas, termasuk universitas swasta yang menawarkan program kelas

Menjelang hari kemerdekaan. Pahami makna dan sejarah lomba 17 Agustus

Nasional 18 Jul 2024

Menjelang hari kemerdekaan. Pahami makna dan sejarah lomba 17 Agustus

Menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, berbagai macam kegiatan memeriahkan suasana. Salah satu kegiatan yang kerap diadakan adalah lomba 17 Agustus.

Tryout Online Soal ATLM Terbaru: Persiapan Efektif Menghadapi Ujian

Pendidikan 8 Jun 2025

Tryout Online Soal ATLM Terbaru: Persiapan Efektif Menghadapi Ujian

Dalam dunia pendidikan, persiapan yang matang sangat penting untuk mencapai hasil yang diinginkan, terutama dalam menghadapi ujian. Bagi para calon tenaga

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © JalinKebersamaan.com 2026 - All rights reserved
Copyright © JalinKebersamaan.com 2026
All rights reserved